Home » , , » Madrid berpesta di bernabeu

Madrid berpesta di bernabeu


Real Madrid tampil menggila saat menghadapi tim papan bawah, Granada dalam lanjutan La Liga jornada ke-29. Pasukan Carlo Ancelotti ini mampu membantai tamunya itu dengan skor akhir 9-1.

Tambahan tiga angka membuat Madrid hanya tertinggal satu poin dari pimpinan klasemen Barcelona, yang baru akan bermain melawan Celta Vigo, Senin dini hari nanti WIB.

Jalannya pertandingan:

Babak pertama

Meski menjamu tim lemah Granada, Ancelotti tetap mengandalkan trio BBC (Karim Benzema, Gareth Bale, Cristiano Ronaldo), demi bisa mendekati pimpinan klasemen La Liga, Barcelona. Hanya Pepe yang absen dalam laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu.

El Real mencoba bermain lebih tenang meladeni pertahanan rapat tim tamu. Namun, mereka mulai mendapatkan shot on target ketika menit kedelapan. Umpan crossing dari sisi kiri mampu disambar Benzema tanpa bola menyentuh tanah, sayang sepakannya masih bisa diamankan Oier Olazábal Paredes, kiper Granada.

Ditekan terus menerus, tim tamu bukan tanpa serangan. Tepat menit ke-14, Robet Ibanez coba melakukan tendangan spekulasi. Beruntung bagi tuan rumah, bola hasil sepakan mantan pemain Valencia itu hanya melewati ti[is bagian luar tiang gawang Casillas.

Melihat ketiga rekannya di depan kesulitan menciptakan peluang, bek kanan El Real, Alvaro Arbeloa coba mengancam. Mendapatkan umpan Marcelo, difensore yang baru bermain tujuh kali musim ini, melepaskan sontekan, yang sayangnya hanya mampir di luar gawang Granada.

Bale berhasil membuka keunggulan Real Madrid atas Granada pada menit ke-26. Lepas dari kawalan Mainz, pemain internasional Wales itu langsung memperdayai kiper Oier Olazábal Paredes. Dengan mudah, gawang yang tanpa kawalan mampu ia jebol untuk mencetak gol ke-13 musim ini untuk Bale.

Tak lama berselang, giliran Cristiano Ronaldo yang menggandakan keunggulan tuan rumah menjadi 2-0. Usai menerima umpan dari James Rodriguez, pemain internasional Portugal itu melepaskan sepakan kerasnya pada menit ke-30.

Enam menit kemudian, pemain berjuluk CR7 ini kembali mencetak gol. Kali ini memanfaatkan bola liar yang gagal ditangkap Oier. 3-0 Madrid memimpin.

Jeda internasional benar-benar membuat Ronaldo on fire. Pasalnya Granada belum bernafas panjang sudah disambut aksi dari CR7 yang melepaskan tendangan kerasnya lagi. Oier pun tak kuasa menahan derasnya laju bola. Madrid 4, Granada 0 pada menit ke-38.

Unggul empat gol tak membuat pasukan Ancelotti ini puas. Beberapa peluang tetap mereka ciptakan, tapi skor 4-0 bertahan hingga turun minum.

Babak kedua

Granada benar-benar menjadi bulan-bulanan para pemain Real Madrid. Lepas kebobolan empat gol di paruh pertama, El Real kembali cetak gol pada menit ke-52.

Tak mau kalah dengan dua tandemnya di lini depan yang sudah mencetak gol, Karim Benzema unjuk aksi. Menyambut umpan dari sepak pojok James Rodriguez, pemain Timnas Prancis itu melepaskan sepakan keras yang memaksa Oier memungut bola untuk kali kelima.

Gawang Granada tak henti-hentinya menjadi sasaran keganasan para pemain Los Blancos. Selang dua menit, dua gol tercipta. Yaitu melalui aksi keempat Ronaldo, yang kali ini memanfaatkan dengan baik umpan Bale yang tampil kurang egois pada laga ini. Sementara menit ke-56, Benzema mencetak gol ketujuh untuk Madrid. Setelah mengecoh lini pertahanan tim tamu. Madrid 7, Granada 0.

Di saat lini depan Real Madrid tampil garang, Granada berhasil membuat gol hiburan pada menit ke-74. Adalah Robert Ibanez yang membuat gawang Iker Casillas ternoda dari pesta besar Madrid. Usai lepas dari jebakan offside, Ibanez mampu menyelesaikannya dengan baik untuk membuat skor 1-7 di Santiago bernabeu ini tercipta.

Lini pertahanan Granada tampil bobrok pada laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu ini. Bahkan salah satu beknya, Mainz ikut-ikutan mencetak gol keunggulan El Real.

Maksud hati ingin mengamankan bola agar tidak masuk ke gawang, pemain bernama lengkap Diego Mainz Garcia ini malah melakukan gol bunuh diri. Madrid pun kian perkasa untuk unggul 8-1 dari Granada.

Gol kesembilan Real Madrid akhirnya tercipta melalui aksi Cristiano Ronaldo. Kali ini CR7 mencetak gol kelimanya melalui kepala, untuk membuat Los Merengues memimpin 9-1 atas Granada.

Gol tersebut juga menandakan kemenangan Madrid atas Granada, sehingga tiga poin berhasil dibungkus El Real. Dengan tambahan tiga poin, Los Merengues kini hanya tertinggal satu poin dari Barcelona.

Susunan Pemain

Real Madrid: 1. Casillas, 4. Sergio Ramos, 17. Arbeloa, 12. Marcelo, 2. R. Varane, 19. L. Modric, 11. G. Bale, 8. T. Kroos (Illaramendi 57'), 10. J. Rodríguez (Jese Rodriguez 64’), 7. Cristiano Ronaldo, 9. K. Benzema (Hernandez 66’)

Granada: 1. Oier, 5. Mainz, 6. J. Babin (Murillo 61'), 22. D. Foulquier, 16. M. Iturra, 4. Fran Rico (Israfilov 57’), 20. Juan Carlos, 21. Robert Ibañez, 7. Candeias, 9. Y. El-Arabi, 23. Rubén Rochina (Piti 53’)


0 komentar:

Posting Komentar

Liga

ISL ( LIGA )

Cari Disini