Home » , , » Arema segera inginkan KLB PSSI

Arema segera inginkan KLB PSSI

Arema segera inginkan KLB PSSI. Manajemen Arema Cronus mengakui bahwa mereka tidak tertekan bergabung dengan kelompok 85 yang sudah menyetujui digelarnya kongres luar biasa (KLB) PSSI, karena ingin menyelamatkan sepakbola indonesia dan juga induk organisasi sepakbola nasional tersebut.

Manajer umum Arema Ruddy Widodo menjelaskan, keinginan KLB adalah murni inisiatif dari anggota PSSI yang memiliki hak suara setelah melihat konflik sepakbola yang selama satu tahun ini belum juga tuntas. Keresahan ini ingin diselesaikan pemilik suara tanpa gangguan dari pihak lain.

“Arema tidak ada tekanan dari siapapun untuk membuat KLB. Kita buat penuh kesadaran diri untuk melaksanakan ini,” kata Ruddy merujuk kepada surat pernyataan Arema yang ditandatangani CEO Iwan Budianto.


BACA JUGA :
ALASAN AREMA MASUK KELOMPOK 85 KLB PSSI


“Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, bagi Arema, PSSI dan pemerintah seperti orang tua, dan klub itu adalah anaknya. Ketika mereka berseteru, kami pun bingung, sehingga saat ada wacana pengambilalihan KLB, ya lebih baik kami yang menyelenggarakannya," terangnya

“Biar kami pemilik suara yang menyelesaikan masalah PSSI ini sendiri. Daripada orang lain yang berujung kepada intervensi, ya lebih baik kami sendiri yang menyelesaikannya.” tegas Rudy.


0 komentar:

Posting Komentar

Liga

ISL ( LIGA )

Cari Disini