Timnas U-23 telah menerima tawaran ujicoba melawan Malaysia U-23 sebagai persiapan menuju SEA Games 2015. Ujicoba tersebut akan digelar pada 21 Mei 2015
Semula Malaysia U-23 menawarkan Indonesia untuk bertandang melawan mereka pada 23 Mei. Namun rencana tersebut ditolak oleh pelatih Aji Santoso karena melihat waktunya yang tidak cukup.
Akan tetapi, pelatih Malaysia U-23, Ong Kim Swee, akhirnya bersedia untuk berujicoba di Indonesia pada 21 Mei.
"Ya, kami sudah sampaikan bahwa kami menerima tawaran mereka untuk main di sini. Rencananya tanggal 21 Mei. Tempatnya belum tahu," ungkap Aji ketika dihubungi, Jumat (8/5).
Dengan waktu tersebut, pelatih asal Malang itu akan memanfaatkan untuk menyeleksi pemain yang nantinya akan dibawa, serta mematangkan taktik dan strategi.
"Fokus kami mematangkan tim, kerja sama. Kami akan maksimalkan 19 hari waktu tersisa untuk menyeleksi pemain, karena saya mencari pemain yang multi fungsi.
"Pokoknya butuh dua kiper, tujuh pemain belakang, delapan gelandang, dan tiga striker. Tapi di gelandang ini, nanti pasti ada pemain yang multi fungsi," simpul Aji.
0 komentar:
Posting Komentar