Home » , » Manchester city bertekat sapu bersih laga sisa

Manchester city bertekat sapu bersih laga sisa



Manchester City bertekad memenangi seluruh laga tersisa di Premier League musim ini dan masih menjaga harapan untuk finis pertama. Namun sang manajer, Manuel Pellegrini, mengakui mewujudkannya tak akan mudah.

City saat ini menempati posisi dua klasemen dengan nilai 61 dari 30 pertandingan. Mereka tertinggal enam poin dari Chelsea di puncak klasemen yang baru tampil 29 kali.

Dengan selisih saat ini plus masih ada potensi jarak melebar, tak sedikit yang menilai kans City mempertahankan gelar sudah sulit. Tapi Pellegrini belum mau melempar handuk begitu saja.

Secara hitung-hitungan, dengan delapan laga tersisa maka masih ada 24 poin yang bisa direbut The Citizens. Pellegrini berharap timnya bisa meraup poin penuh di seluruh pertandingan tersebut, sebelum kemudian melihat hasilnya membawa mereka finis di mana.

"Jika kami ingin mencapai posisi pertama, kami tidak boleh kehilangan poin lagi. Itu mudah dikatakan, tapi tidak mudah dilakukan. Kami harus mencoba untuk memenangi seluruh laga sekarang, sampai akhir musim," katanya dalam jumpa pers yang dikutip BBC.

Dalam kesempatan yang sama, manajer asal Chile itu juga mendapatkan pertanyaan soal rencana City di musim depan. Tapi pria 61 tahun itu menolak buru-buru membicarakan musim depan. Fokusnya hanya ke laga tandang ke markas Crystal Palace, Selasa (7/4/2015) dinihari WIB.

"Rencana kami hanya untuk laga Crystal Palace pada hari Senin dan kami belum akan bicara soal musim depan. Kami hanya akan membicarakan soal laga berikutnya," demikian dia.


0 komentar:

Posting Komentar

Liga

ISL ( LIGA )

Cari Disini